Season 2 Eps. 7: Untuk apa sih anak muda ngurusin HAM?

season-2-eps-7-untuk-apa-sih-anak-muda-ngurusin-ham

Kita sudah punya presiden dan wakil presiden yang baru (walaupun cuma wakilnya doang yang baru ya) untuk periode 2019-2024. Tapi negara ini kan bukan hanya urusan mereka saja yang memegang jabatan. Kita pemuda masak iya mau pasrah doang kemana pun kita mau dibawa?

Nah kalau anak muda identik dengan acara nongkrong dan kumpul-kumpul di kedai kopi ngomongin hobi, bisa banget lho kalau mau ganti haluan ngumpul di depan istana negara buat aksi Kamisan bareng aktivis Hak Asasi Manusia.

Trus kalau anak muda suka dituduh demen main media sosial cuma buat gibah, bisa kok, mengcounternya dengan menyebarkan cuitan dukungan untuk para korban pelanggaran HAM.

Dan asal kalian tahu, aksi anak muda peduli HAM gitu sih, sudah mulai dilakukan oleh Eks Vokalis Banda Neira Ananda Badudu. Saya akan tanya untuk apa sih anak muda ngurusin HAM ? Kalian sedang mendengarkan podcast parbada di kbrprime.id, nggak ada yang salah dan nggak ada yang benar, karena ini parbada!