Bagaimana Meningkatkan Kewaspadaan Radikalisme Tanpa Prasangka?

bagaimana-meningkatkan-kewaspadaan-radikalisme-tanpa-prasangka

Pada Selasa siang lalu, telah dilakukan penangkapan terhadap diduga pelaku Terorisme Husain alias Abu Hamzah di Sibolga Sumut. Sementara isteri dari Husain meledakkan diri, Rabu dini hari setelah proses negosiasi 10 jam oleh polisi, yang meminta ia menyerahkan diri. Penangkapan tersebut merupakan hasil dari pengembangan tertangkapnya terduga teroris di Lampung beberapa hari lalu.

Peristiwa ini mengingatkan pentingnya meningkatkan kewaspadaan yang bukan hanya tugas aparat, tapi juga masyarakat. Namun bagaimana sesungguhnya meningkatkan kewaspadaan di masyarakat tanpa menimbulkan stigma dan prasangka?

Simak obrolannya bersama Sustriana Saragih Peneliti Terorisme dari C-Save (Civil Society Against Violent Extremism). Simak juga penuturan Indra Saputra yang merupakan tetangga terduga teroris abu Hamzah.