Ketika seorang sudah cukup umur, ada pekerjaan, punya pacar biasanya "goal" akhirnya adalah pernikahan. Kabarnya bikin hidup berasa lebih bahagia dan komplit. Apa iya?
Badan Pusat Statistik (BPS) merilis data tentang Indeks Kebahagiaan Indonesia 2017. Data itu mengungkapkan bahwa orang yang belum menikah ternyata jauh lebih bahagia dibanding orang yang menikah atau yang sudah bercerai. Orang yang belum menikah memiliki indeks kebahagiaan 71,53. Sedangkan orang yang sudah menikah memiliki indeks kebahagiaan 71,09.
Pernikahan itu menyenangkan karena selalu ada teman untuk berbagi, apalagi kalau sudah punya anak jadi lebih seru. Sementara di sisi lain, jadi lajang bisa lebih bebas mau apa saja dan kemana-mana, serta tak ada komitmen mengikat. Jadi, mana yang sebenarnya lebih membahagiakan, menikah atau melajang? Parbada kali ini, Don Brady bertemu Dita yang keukeuh stay single sementara Olive berencana untuk segera menikah.