Di Pakistan, hampir 60 ribu anak lahir dari keluarga pengungsi Afghanistan setiap tahunnya.
Anak-anak itu tidak bisa bersekolah dan harus bekerja membantu keluarga. Akibatnya anak-anak itu tidak mendapat pendidikan yang layak.
Tapi di Peshawar, seorang anak ajaib dan berasal dari keluarga pengungsi sangat cerdas dan menjadi guru termuda se-Pakistan. Padahal kemungkinan untuk itu sangat kecil.
Koresponden Asia Calling KBR, Mudassar Shah, bertemu Sabawoon Nangarahi di Peshawar, Pakistan.