Seperti Apa Pemahaman Masyarakat Terkait Kesehatan Mental?

seperti-apa-pemahaman-masyarakat-terkait-kesehatan-mental

Menurut data Riset Kesehatan Dasar (Riskesdas) 2018, prevalensi gangguan mental emosional pada penduduk umur di atas 15 tahun, adalah 9,8 persen. Angka ini naik 3,8 persen dari hasil Riskesda 2013, yang mencatat 6 persen. Karena itu perlu terus dilakukan berbagai upaya agar masyarakat Indonesia makin peduli dan paham soal isu kesehatan mental ini. Seperti apa pemahaman masyarakat terhadap isu kesehatan mental ini? Dan bagaimana caranya agar masyarakat makin peduli dan sadar untuk memeriksakan kesehatan mentalnya? Simak perbincangan bersama Benny Prawira Siauw Pendiri Into the Light di Ruang Publik KBR.