Ayo Belajar Kriya dan Seni

ayo-belajar-kriya-dan-seni

Bosan di rumah? Mulai jenuh dengan situasi bekerja dan belajar di rumah? Yuk, belajar membuat kriya atau kerajinan tangan dan seni saja. Weekend Workshop atau lebih dikenal dengan WEWO adalah salah satu platform yang aktif membagikan pengetahuan tentang kriya dan seni.

Dalam Ruang Publik Edisi #IndonesiaBaik yang hadir di hari Jumat, kita akan mendengarkan kisah orang-orang baik yang menyebarkan kebaikannya untuk masyarakat. Pagi ini kita akan menyimak perbincangan Repoter Vitri Angreni dengan Randu Rini, salah satu pendiri WEWO. Mereka berbincang soal alasan WEWO membuka kelas di Lapas dan mengapa penting kita belajar kriya atau seni.

Selain itu kita akan juga akan mendengar komentar Ibu Inna Imaniati, Bekas Kepala Seksi Bimbingan Narapidana/Anak Didik Lapas Wanita Klas IIA Bandung Jawa Barat dan salah satu warga binaan Lapas soal kelas WEWO ini.