Penurunan Status Cagar Alam Gunung Papandayan, Menjadi Taman Wisata Alam Tuai Protes

penurunan-status-cagar-alam-gunung-papandayan-menjadi-taman-wisata-alam-tuai-protes

Aliansi Cagar Alam Jawa Barat bersama dengan organisasi lingkungan hidup Indonesia Walhi mengajukan keberatan terhadap terbitnya Surat Keputusan Menteri yang berisi Perubahan Fungsi dalam Fungsi Pokok Kawasan Hutan dari sebagian Cagar Alam Kamojang seluas lebih dari dua ribu hektare dan Cagar Alam Gunung Papandayan seluas hampir dua ribu hektare menjadi Taman Wisata Alam.

Sebagai bentuk penolakan penurunan status cagar alam kurang lebih 200 orang perwakilan masyarakat bahkan melakukan longmarch dari titik 0 km Bandung sejak minggu 3 Maret, hingga sampai Kantor Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan tiga hari kemudian yakni 6 Maret 2019 kemarin.

Simak obrolannya bersama Koordinator aksi longmarch Alamsyah Nur Seha dan juga Dirjen Konservasi Sumber Daya Alam Ekosistem (KSDAE) Wiratno.