Perkara Maraknya Penolakan Rapid Test

perkara-maraknya-penolakan-rapid-test

Belakangan pelaksanaan rapid test di beberapa daerah mendapat penolakan menjadi pemberitaan.

Presiden Joko Widodo pun meminta agar pelaksanaan rapid tes disosialisasikan lebih dini kepada masyarakat. Hal ini, kata Jokowi, sebagai upaya dan langkah antisipasi agar tidak kembali terjadi penolakan pemeriksaan massal rapid tes, yang belakangan mengemuka di pelbagai daerah.

Sementara itu, Kepala Gugus Tugas Tim Percepatan Penanganan Covid-19, Doni Monardo mengatakan, saat ini pemerintah dan tim kesehatan khususnya akan melakukan sosialisasi lebih masif di beberapa lokasi. Hal itu dilakukan agar tidak ada lagi penolakan dari masyarakat, untuk mengikuti tes Covid atau rapid test massal yang dilakukan pemerintah.

Mengapa marak penolakan warga terhadap rapid test? Apa yang menjadi kekhawatiran masyarakat?

Kita akan obrolkan bareng Pakar epidemiologi Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Indonesia Pandu Riono dan Sosiologi UIN Syarif Hidayatullah Jakarta Musni Umar. Simak juga pernyataan dari Presiden Joko Widodo dan Kepala Gugus Tugas Tim Percepatan Penanganan Covid-19, Doni Monardo soal hal ini.